Cara Merubah JPG ke PDF Online & Offline Termudah Paling Cepat

Terkadang kita memang memerlukan file yang menggunakan format PDF. Pada situasi sekarang ini keperluan untuk mengubah file dari JPG ke PDF menjadi sangat meningkat. Terutama bagi para mahasiswa, pekerja kantoran, dan lainnya.

Mungkin sebagain dari kalian berfikir bahwa kenapa harus repot-repot mengirimkan file dalam bentuk format PDF? Karena biasanya jenis file ini lah yang diperlukan untuk melamar pekerjaan dan sebagainnya, alasannya mudah karena jenis  formar ini bisa dapat langsung dicetak. Oleh sebab itu file PDF banyak dibutuhkan oleh sebagian orang

Sekarang ini ada banyak cara yang dapat anda lakukan untuk dapat merubah file JPG menjadi format PDF. Bisa dilakukan di laptop atau PC, bahkan bisa juga lewat smartphone anda. Cara untuk mengubahnya pun beragam anda bisa melakukannya secara offline maupun online ada juga yang menggunakan aplikasi dan ada yang tidak menggunakan aplikasi.

Untuk itu disini kami akan memberikan tutorial cara merubah file PDF ke PDF yang dapat memudahkan anda jika ingin mengirim berkas dan sebagainya. Berikut adalah beberapa cara yang dapat anda lakukan jika ingin mengubah file JPG ke PDF.

Cara Mengubah File JPG ke PDF di Laptop/Komputer

Pada langkah pertama ini, kami akan memberikan cara tutorial megnubah file JPG ke PDF menggunakan laptop ataupun komputer. Berikut langkah-langkahnya:

Menggunakan Aplikasi  Nitro Reader

Salah satu alternatif yang dapat anda lakukan jika ingin merubah file JPG ke PDF adalah dengan menggunakan Nitro Reader. Aplikasi ini juga dapat anda gunakan ketika tidak ada koneksi internet  (offline). Berikut langkah-langkahnya:

  1. Pertama, install dan download aplikasi Nitro Reader
  2. kemudian pilih file JPG mana yang ingin diubah menjadi PDF
  3. klik kanan lalu pilih “print”
  4. Setelah menu cetak terbuka,pilih printer menjadi Nitro PDF Creator
  5. Pilih print kemudian beri nama pada file
  6. Simpan file tersebut dan selesai

salah satu keunggulan dari aplikasi Nitro Reader ini adalah anda bisa menggabungkan banyak file JPG menjadi satu file PDF. Selain itu, anda bisa merubah ukuran layout sesuai kebutuhan.

Menggunakan aplikasi Foxit Reader

Cara satu ini sepertinya adalah salah satu cara yang paling banyak digunakan oleh kebanyakan orang untuk dapat merubah file JPG ke PDF. Aplikasi ini juga dapat anda gunakan secara offline, selain itu aplikasi ini aplikasi ini dapat memudahkan anda karena aplikasi ini dapat mengubah file dalam format apapun, salah satunya mengubah file JPG ke PDF. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Install dan download aplikasi Foxit Reader
  2. Pilih gambar atau foto yang ingin diubah menjadi format PDF
  3. Kemudian klik kanan dan pilih ‘convert to PDF in Foxit Reader’
  4. Setelah aplikasi Foxit Reader terbuka, klik ikon save dan file maka file tersimpan

Aplikasi ini memang mudah dan simple jika digunakan. Anda dapat mengubah file apapun menjadi file berformat PDF.

Baca juga: Convert PDF Ke Word

Tetapi aplikasi ini memiliki sedikit kekurangan yaitu aplikasi ini hanya dapat memproses satu file saja, berbeda dengan aplikasi Nitro Reader yang memungkinkan anda menggabukan banyak file dan dapat merubahnya ke dalam format PDF pada satu file.

Menggunakan software Microsoft Word

Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan software Microsoft Word. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka aplikasi software Microsoft Word pada PC/laptop anda kemudian ‘buat file atau dokumen baru’
  2. Selanjutnya ‘buka file explorer’ dan cari file JPG yang ingin di ubah ke PDF. Drag dan drop file tersebut. Anda juga dapat memasukkan foto/gambar dengan cara ‘klik tab insert’ lalu pilih pictures dan pilih file JPG yang ingin di konversi.
  3. Jika file foto sudah terbuka di Microsoft Word, anda tinggal mengatur ukuran foto .
  4. Jika sudah , klik pilihan file di bagian sebelah kiri diatas jendela Microsoft Word. Kemudian klik Save as pada menu file.
  5. Tentukanlah folder yang akan anda gunakan untuk menyimpan file PDF tersebut. Kemudian beri nama pada file di bagian file name. dan klik pada pilihan PDF.
  6. Terakhir klik save maka secara otomatis file PDF tersebut akan tersimpan.

Cara Mengubah File JPG ke PDF secara online

Cara berikutnya ini memanglah paling mudah dan gampang, selain itu cara ini sangat simple karena anda tidak memerlukan aplikasi untuk dapat merubah file JPG ke PDF. Sekarang ini sudah banyak situs web yang menyediakan untuk anda dapat mengkonversi file. Salah satunya adalah situs ilovePDF dan Smallpdf yang sudah sangat popular, mungkin sebagian dari kalian sudah mengenal kedua situs tersebut. Berikut langkah-langkahnya:

Menggunakan Website Smallpdf

  1. Pertama, buka website smallpdf https://smallpdf .com/id/jpg-ke-pdf
  2. Jika sudah masuk pada halaman utama, pilih file JPG yang akan diubah menjadi PDF. Kemudian anda dapat  drag file JPG lalu drop di bagian ‘Taruh gambar disini’
  3. Disini anda dapat mengatur ukuran dari kertas PDF tersebut, landscape atau portrait, serta ukuran marginnya.
  4. Kemudian klik ‘Buat PDF Anda Sekarang’

Tinggal menunggu proses konversi selesai. Jika sudah selesai, klik tombol unduh file dan selesai.

Menggunakan Website ilovepdf

  1. Buka situs web ilovepdf https://www.ilovepdf .com/jpg_to_pdf
  2. Pilih file JPG yang ingin diubah ke PDF. Lalu upload file JPG tersebut, atau bisa juga anda drag dan drop file tersebut.
  3. Kemudian klik ‘Convert to PDF’

Jika proses konversi sudah selesai, maka anda tinggal mendownload file tersebut.

Kedua situs diatas tidak hanya bisa mengubah foto menjadi format PDF saja, situs web tersebut juga menyediakan pilihan untuk dapat menggabungkan beberapa file PDF menjadi satu.

Cara Mengubah File JPG ke PDF di Andoid dan iPhone

Cara untuk dapat mengubah file JPG ke PDF tidak hanya dapat di lakukan lewat laptop ataupun PC. Bagi para pengguna smartphone, anda juga bisa melakukannya. Berikut langkah-langkahnya:

Menggunakan Aplikasi JPG to PDF Converter

  1. Install dan download aplikasi JPG to PDF Converter.
  2. Buka aplikasi kemudian klik pilihan files untuk dapat membuka file foto.
  3. Setelah itu, anda tinggal menandai  foto mana saja yang ingin di convert, jika sudah klik Done.
  4. Klik tombol yang terdapat pada bagian bawah Convert to PDF untuk memulai proses konversi.

Jika proses konversi selesai, maka file PDF sudah secara otomatis tersimpan pada memori internal smartphone anda.

Menggunakan Aplikasi Xodo PDF Reader & Editor

Cara terakhir, yang dapat anda gunakan untuk dapat mengubah file JPG ke PDF adalah dengan menggunakan aplikasi Xodo Docs PDF Reader & Editor, cara penggunaan aplikasi ini pun sangat simple. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Download dan install aplikasi Xodo PDF Reader & Editor
  2. Buka aplikasi dan klik tombol add (+) yang terdapat pada bagian kanan bawah
  3. Klik pilihan PDF From Image
  4. Jika sudah, pilih galeri dan setelah itu pilih  foto yang masih dalam format JPG yang ingin anda ubah ke PNG
  5. Setelah itu anda tinggal menentukan folder yang akan digunakan untuk menyimpan hasil file PDF, lalu select.

Kemudian anda hanya perlu menunggu hingga proses konversi nya, dan selesai.

Baca juga: Cara Sadap WhatsApp (WA) Tanpa Verifikasi Jarak Jauh

Itulah beberapa cara dan metode yang dapat anda gunakan untuk dapat mengubah file yang semulanya berformat JPG menjadi PDF. Ada banyak cara yang dapat anda lakukan, anda bisa menggunakan PC/laptop bisa juga menggunakan smartphone anda.

Anda hanya perlu menentukan akan menggunakan cara yang mana, karena setiap metode yang ada diatas memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Oleh karena itu pilih yang menurut anda paling mudah saja dan semoga artikel ini dapat membantu anda yang sedang bingung cara untuk dapat mengubah file JPG menjadi PDF. Selamat mencoba.